Selama setahun terakhir, Kambria telah menyelenggarakan empat hackathon di Universitas Stanford, UC Berkeley, Universitas Fordham, dan George Brown College di Toronto, Kanada, dan memperoleh hadiah utama di Divisi Perawatan Kesehatan State of Chain Hackathon. Disponsori oleh PWC, kami mengalahkan 25 tim lain dari seluruh dunia yang berinovasi seputar teknologi blockchain. Jadi, ya, aman untuk mengatakan bahwa kami telah memelajari satu atau dua hal selama ini tentang apa yang membedakan pemenang dari pecundang.
Ingin memenangkan hackathon Anda berikutnya dan menikmati ketenaran dan kemungkinan keberuntungan yang ditawarkan oleh kemenangan? Teruslah membaca untuk mendapatkan tip dan trik profesional yang tak ternilai untuk mengguncang hackathon Anda berikutnya.
Bahkan sebelum Anda mengikuti hackathon, luangkan waktu sejenak untuk mencari tahu mengapa Anda ingin berpartisipasi. Hackathon menjadi populer karena berbagai alasan -- jejaring, keseruan dalam memecahkan masalah, dan ya, makanannya!
"Saya suka hackathon. Saya bisa belajar lebih banyak dalam satu atau dua hari kerja keras bersama teman-teman daripada yang saya bisa lakukan dalam enam bulan belajar sendiri." ~ Daniel Feldman
Faktanya, ada banyak alasan bagus untuk bertahan dalam sprint pengembangan yang ketat ini. Selain jejaring, beberapa hackathon menawarkan bimbingan dan peluang perekrutan. Pastikan Anda menyadari manfaatnya dan memilih acara yang ingin Anda ikuti dengan bijak.
Ada yang bilang bahwa persiapan yang matang membuat keberuntungannya tersendiri. Jadi mengapa tidak memberi diri Anda dorongan dan persiapan sebelum mengikuti acara hackathon jika memungkinkan? Sebelum hackathon, biasakan diri Anda dengan daftar sumber daya di bawah ini. Daftar ini dikurasi oleh Nik Kalyani, juri hackathon berpengalaman dan pakar inovasi. Simpan alat ini di saku belakang Anda untuk memulai proyek Anda dengan cepat.
Expo - toolchain sumber terbuka dan gratis yang dibangun di sekitar React Native untuk membantu Anda membangun proyek iOS dan Android asli menggunakan JavaScript dan React
Snack - Pengembangan aplikasi seluler Fast React Native dengan pratinjau perangkat
Material Design Bootstrap - kerangka kerja paling populer di dunia untuk membangun situs web dan aplikasi yang responsif dan mengutamakan seluler
Marvel - Gambar rangka, desain, dan prototipe dengan cepat dengan alat desain dan pembuatan prototipe yang intuitif ini
JSON Server - dapatkan REST API palsu penuh dengan kode nol dalam waktu kurang dari 30 detik (serius)
Pola Desain UI - Pola Desain Antarmuka Pengguna yang memecahkan masalah desain umum
Hackathon Starter - boilerplate untuk aplikasi web Node.js.
Reflektor - menampilkan layar ponsel, tablet, atau komputer Anda ke layar besar tanpa kabel atau pengaturan yang rumit
Keren bukan? Jika Anda ingin lebih banyak kiat dari Nik, silakan lihat presentasi lengkapnya tentang kiat-kiat berinovasi dan memenangkan hackathon.
Kekuatan kreasi Anda akan terletak pada kekuatan tim Anda. Kuncinya adalah menciptakan sebuah tim yang lintas fungsi dan terdiri atas anggota dengan keterampilan-keterampilan yang saling melengkapi. Jika Anda telah menjadi pembuat kode sepanjang hidup Anda, bergabunglah dengan orang yang telah berkecimpung di bidang bisnis sehingga Anda dapat mewakili diri Anda sendiri dengan baik di semua tahap kompetisi. Untuk hackathon yang berorientasi pada bisnis, pastikan Anda memiliki setidaknya seorang marketer di tim Anda. Untuk hackathon teknis, sebaiknya Anda memiliki manajer proyek/analis bisnis di tim Anda.
Yang pasti, Anda tidak harus menjadi pengembang terbaik jika Anda memiliki tim yang bagus karena setiap orang dapat bekerja atau fokus pada bidang keahlian mereka. Jika Anda seorang backend yang baik, lakukan tugas Anda. Jika Anda lebih baik di frontend dan desain, maka tetaplah mengerjakan apa yang menjadi keahlian Anda. Apakah Anda pandai berbicara? Anda bisa menjadi juru bicara tim dan menyampaikan presentasi yang gemilang.
Setelah mengumpulkan tim Anda, luangkan waktu untuk benar-benar memahami tantangan yang diajukan. Pastikan Anda memecahkan masalah yang benar! Meskipun hal ini mungkin tampak jelas, inilah langkah yang diabaikan banyak tim. Sangat penting agar seluruh tim memahami ide bisnis dan bagaimana pendekatan tim Anda untuk menerjemahkannya menjadi produk yang bonafide.
Langkah selanjutnya -- pertimbangkan apakah ide Anda layak. Bisakah ide itu diterapkan dengan mudah di dunia nyata? Kami tidak bisa cukup menekankan pentingnya kelayakan ide demi meningkatkan peluang Anda untuk menang. Karena banyak hackathon disponsori oleh perusahaan yang mencari solusi baru untuk dunia nyata, memberikan purwarupa atau kasus pengguna yang valid akan memberi Anda nilai yang lebih tinggi daripada tim lain. Menurut anggota tim State of Chain Hackathon Kambria, Anthony Doan, kelayakan adalah kuncinya. Dalam hackathonnya, tim yang menjadi pemenang secara keseluruhan dipilih karena telah meluncurkan produk mereka ke pasaran sehingga mendapatkan poin besar dalam kategori kelayakan.
Anda telah bekerja siang dan malam dan selamat dari maraton hackathon. Sekarang Anda siap untuk final besar -- presentasi akhir. Presentasi Anda adalah kesempatan untuk terhubung dengan para juri dan menginspirasi mereka dengan kemungkinan dan visi dari inovasi terbaru Anda. Lihatlah tip khusus ini untuk dapat memberikan presentasi yang meyakinkan.
- Targetkan dan kualifikasi peluang Anda - jelaskan secara spesifik dan tunjukkan kepada juri hasil kerja Anda
- Analisis pemangku kepentingan dan pesaing Anda
- Buatlah pesan yang menarik dengan struktur yang jelas dan visual kuat untuk mendukung pesan Anda
- Nyatakan titik pembeda yang jelas antara ide Anda dan pilihan-pilihan dari kelompok lain
- Ingatlah untuk mengelola proses dan selalu mengingat tujuan Anda
- Berkomunikasilah dengan percaya diri!
- Dengarkan baik-baik pertanyaan dari juri untuk memberikan jawaban yang sangat relevan
Pastikan juga untuk memilih anggota tim dengan keterampilan berbicara di depan umum terbaik untuk mewakili tim Anda. Keterampilan dalam membawakan presentasi adalah sesuatu yang sangat penting! Menurut Anthony, timnya dianggap tertinggal dari tim lain pada saat awal kompetisi, tetapi kemudian mendapat peringkat yang tinggi dan akhirnya memenangkan kategori mereka berkat presentasi yang bagus. Jadikan jam-jam usaha Anda berarti dengan mengingat semua petunjuk ini. Lakukan itu dan presentasi Anda akan meyakinkan.
Diterjemahkan dari:
Nama situs: Medium
Alamat situs: https://medium.com/kambria-network/pro-tips-to-rock-your-hackathon-challenges-f094faad74e4
Judul asli artikel: Pro Tips to Rock Your Hackathon Challenges
Penulis artikel: Kambria
Tanggal akses: 9 September 2020